Sertifikasi dosen atau biasa dengan serdos merupakan proses pemberian sertifikat pendidik kepada dosen. Hal ini merupakan hal yang penting karena merupakan upaya untuk meningkatkan standar profesionalisme dan sebagai pengakuan formal bagi dosen. Selain itu, serdos juga merupakan salah satu syarat kenaikan pangkat dan jabatan fungsional dosen. Dengan demikian, mengikutinya dapat menjadi cara bagi dosen untuk mengembangkan karirnya. Berikut ini jadwal dan juga persyaratan yang ditetapkan pada tahun 2024. Simak selengkapnya di bawah ini, Sobat Ebiz!

Jadwal Sertifikasi Dosen Tahun 2024
Pelaksanaan serdos tahun 2024 sendiri akan dibuka 4 periode yaitu, Sertifikasi Dosen Kemendikbudristek, Sertifikasi Dosen Kementerian Mitra (K/L), Sertifikasi Dosen Dokdiknis, dan Sertifikasi Dosen Mandiri. Berikut merupakan jadwalnya.


Perlu diketahui pula bahwa serdos bersifat tentatif berdasarkan kuota nasional serdos di Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.
Persyaratan Serdos Tahun 2024
Apa saja persyaratan mengikuti serdos pada tahun 2024? Dikutip langsung dari situs Kembdikbud, berikut ini persyaratan yang harus dimiliki dan dipersiapkan oleh dosen, di antaranya yaitu:
- Memiliki NIDN untuk dosen tetap atau memiliki NIDK untuk dokter pendidik klinis (Dokdiknis) atau NIDK untuk dosen paruh waktu;
- Memiliki jabatan fungsional sekurang-kurangnya Asisten Ahli;
- Memiliki pangkat/golongan-ruang atau inpassing bagi dosen non-ASN;
- Memiliki masa kerja sebagai Dosen sekurang-kurangnya 2 tahun secara berturut-turut Terhitung Mulai Tanggal (TMT) pengangkatan pertama dalam jabatan fungsional Dosen;
- Memenuhi Beban Kerja Dosen (BKD) 2 tahun secara berturut-turut;
- Memenuhi nilai ambang batas (Passing Grade) Tes Kemampuan Dasar Akademik (TKDA) dari Lembaga yang diakui Kemendikbudristek;
- Memenuhi nilai ambang batas (Passing Grade) Tes Kemampuan Berbahasa Inggris (TKBI) dari Lembaga yang diakui Kemendikbudristek; dan
- Memiliki Sertifikat Program Peningkatan Keterampilan Dasar Teknik Instruksional (PEKERTI) atau Applied Approach (AA) dari perguruan tinggi pelaksana Program PEKERTI/AA yang diakui Kemendikbudristek.
Jadi, apakah Anda termasuk ke dalam dosen yang eligible untuk mengikuti serdos pada tahun 2024? Semoga berhasil dan sukses dalam prosesnya! Anda juga dapat mempelajari jadwal serdos 2024 selengkapnya melalui surat edaran resmi yang diedarkan oleh Mendikbud Ristek melalui tautan di sini!
Follow Instagram @ dan kunjungi Ebizmark Blog untuk informasi menarik lainnya!!