Cara Cek Typo Alias Salah Tik Menggunakan Gdocs

Saat menulis kita selalu dituntut untuk mengetik dengan baik dengan kata baku dan tata tulis yang benar. Namun, pada praktiknya sering kali jari kita salah tekan alias typo saat mengetik sebuah karya. Untuk itu, di era yang segalanya harus serba cepat ini terdapat beberapa tools yang bisa kita gunakan untuk mengecek typo atau salah tik pada tulisan kita. Pada artikel ini akan dibahas cara cek typo dengan sederhana melalui Google Docs. Berikut ini langkah-langkahnya. 

1. Mempunyai akun Google 

Pasti teman-teman sudah memiliki akun Google, karena saat membuka artikel inipun, pasti teman-teman menggunakan browser dan pasti sudah log in menggunakan akun email dari Google. Namun tidak menutup kemungkinan ada juga yang masih setia menggunakan email milik Yahoo dan beberapa domain lain. Jadi pastikan dahulu kita menggunakan email dari Google. 

2. Buka browser 

Pakai Mozilla atau Chrome tidak masalah, kita bisa gunakan keduanya. Setelah membuka browser pada perangkat komputer kita, kita bisa search Google Docs. Setelah muncul hasil pencariannya kita bisa langsung klik dan masuk ke laman Google Docs. 

3. Unggah atau Buat Baru 

Setelah membuka laman Google Docs kita dapat memilih dua pilihan, kita bisa menulis langsung di sana atau unggah file dari perangkat komputer kita. Kita dapat klik ikon tambah (+) untuk menulis langsung. Namun jika ingin mengunggah file maka kita bisa klik di barisan menu terdapat menu File kemudian akan muncul barisan menu, dan kita dapat memilih menu Open. Menu Open ini dapat kita akses dengan shortcut Ctrl+O. Kemudian kita akan diarahkan pada deretan menu: Recent, My Drive, Shared with me, Starred, Computers, Upload. Kita dapat memilih Upload untuk mengunggah file dari perangkat komputer yang kita gunakan, lalu klik Browse. Setelah itu kita dapat memilih file mana yang akan diunggah. 

4. Ganti Bahasa 

Setelah berhasil mengunggah, kita bisa sesuaikan pengaturan bahasa di Google Docs sesuai dengan bahasa pada file tersebut. Jika berbahasa Indonesia, maka kita bisa set pengaturannya pada Bahasa Indonesia. Sementara jika berbahasa Inggris kita juga bisa pasang pada mode English. 

  1. Klik File
  2. Scroll hingga ke menu terbawah. 
  3. Klik Language
  4. Pilih bahasa yang digunakan. Tersedia dari bahasa Afrikans hingg Hangeul Korea. Gulir ke bawah, urutan berdasarkan abjad. 

5. Cek Typo : Spelling and Grammar 

Bagi teman-teman yang resah khususnya dengan spelling dan grammar pada saat menulis dokumen berbahasa Inggris, tidak usah khawatir karena kita dapat mengaktifkan fitur Spelling and grammar dari Google Docs. 

  1. Klik Tools pada barisan menu. 
  2. Klik Spelling and grammar
  3. Pastikan semua sudah dicentang. 
  • Spelling and grammar check 
  • Show spelling suggestions
  • Show grammar suggestions

Jika dipasang sesuai bahasa yang digunakan pada file yang dibuka kemudian fitur Spelling and grammar, maka akan terlihat jika terdapat salah tik atau kurang baku. Akan muncul garis-garis merah di bawah huruf, kemudian ketika kita klik akan menunjukkan apa yang seharusnya ditik. Kita bisa klik Terima atau Accept saat setuju dengan saran yang diberikan Google Docs pada kata di dokumen kita. Untuk file berbahasa Indonesia, sangat disarankan untuk tetap lakukan cross check ke Kamus Besar Bahasa Indonesia ya, teman-teman! Terutama jika dokumen hendak dikirim ke jurnal terakreditasi. 

Terus ikuti kami di Ebizmark dan @ di Instagram! Itu dia cara cek typo menggunakan Gdocs dengan mudah. Semoga bermanfaat!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top
Please enable JavaScript in your browser to complete this form.